Jakarta (ANTARA) - Wakil Ketua MPR RI Edhie Baskoro Yudhoyono menekankan pentingnya peningkatan kolaborasi regional ASEAN sebagai jangkar perdamaian dan keseimbangan kawasan.
"Termasuk peningkatan kolaborasi di ASEAN sebagai jangkar perdamaian dan keseimbangan sehingga hubungan baik ini harus kita jaga," kata Ibas, sapaan karib Edhie Baskoro, dalam keterangan yang diterima di Jakarta, Kamis.
Hal tersebut disampaikan Ibas ketika bertemu dengan Duta Besar Indonesia untuk Singapura Suryo Pratomo di Kantor Kedutaan Besar Republik Indonesia, Singapura, Rabu (23/4).
Dia menyebut peningkatan kolaborasi regional ASEAN lebih diarahkan untuk menciptakan ekosistem perdagangan serta investasi demi kepentingan kemajuan Indonesia, termasuk mendukung kemandirian pangan, energi dan kelestarian lingkungan.